Sabtu, 13 Agustus 2011

Puisi Sari Fitria

SARI FITRIA, perempuan kelahiran Padang, 7 Mei 1989 ini tengah berusaha menyelesaikan pendidikannya di Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris UNP. Selain berkutat dengan kuliah, ia pun bergiat di Surat Kabar Kampus Ganto UNP.

PANGGUNG SITI NURBAYA

ia selalu terpana saat senja jatuh di Siti Nurbaya;
di sela surya yang menjingga,
ia selami ranumnya cinta berujung getir menjelma

dikala senja menua menebar kelam
ia kian diam meratapi Siti Nurbaya yang menghitam,
mengerang, “dulu kudiagungkan
sekarang kudipanggungkan”

SEBOTOL GUNUNG

Berlari-lari kucapai gunung Padang. Kubotolkan,
dan kusimpan di bawah dipan.
Jika tengah malam menyentak, kutenggak
secangkir kopi sembari mengisai
ia yang menyekap sebuah nisan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar