ROSIKHUL IMAN, nama pena Rossi Elbana. Lahir di Brebes, Jawa Tengah, 12 Januari 1989. Anggota komunitas sastra LABUDA (Laboratorium Budaya Darunnajat) bergiat dibidang apresiasi sastra Indonesia, Arab & Inggris (cerpen, artikel, puisi, pantun, dsb).
MANDI HIKMAT
Di Pelabuhan Muara kubasuh lelah keringat, selain
mandi dengan kecipak-kecipuk di hiliran Batang Arau
Tak lupa menyelam segarnya Pantai Air Manis
Aku terperanjat hikmat, wahai Padang
yang acapkali terlampaui
yang ditelan guncang berkali-kali
Tapi, ohoi, selalu ada sejumput pasir hikmat
yang terbonsai sekarat
Di ngarai zaman kesemrawutan
Maka betapa, aku geleng-geleng kepala
mabuk, seperti kepedasan makan Nasi Kapau
Sampai terkapar purna
Di tanah Minangkabau
O, peluklah tubuhku yang terbujur kaku
Mengeja hikmatmu, Padang!
Bumiayu, 28 September 2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar