Kamis, 29 September 2011

Puisi Rahmi Husni

RAHMI HUSNI, lahir di Kota Padang, 5 Juli 1993. Kuliah di Universitas Sumatera Utara (USU), Fakultas Kedokteran Gigi. Menetap di Medan yang beralamat Jalan Dr. Sumarsono No. 55, Padang Bulan, Medan, Sumatera Utara.

TEPIAN PADANG MALAM

Kerlipan lampu iringi jalanku
Melangkah ke keindahan
Menyusuri keanugerahan yang tecipta

Air biru jadi pelabuhanku
Mendamai jiwa dan terasa bebas lepas
Keriuhan hempasan ombak
Semarakkan maha karya ini
Membawa angin aliri wajahku
Jadikan pemujaanku tak berakhir

Kepergian sang petualang malam
Disinari lentera-lentera kecil
Ikut menikmati persembahan lautan
Dibawah naungan bulan malam

Inilah yang kujaga dan kubela

Tidak ada komentar:

Posting Komentar