Jumat, 02 September 2011

Puisi Indo Pratama

INDO PRATAMA, akrab dipanggil Indo. Lahir di Solok, 16 Oktober 1992. Lulusan SMK Negeri 1 Solok, Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Hobi menulis, baik cerpen maupun puisi. Hobi menulisnya berkembang sejak duduk di bangku SMP. Sekarang ia sedang mengikuti sebuah program pemagangan ke Jepang, di LPP Proklamator, Simpang Haru Padang. Berdomisili di Jalan Jihad II No.26, RT 04 RW 01, Kelurahan Kubu Dalam, Parak Karakah, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang.

PADANGKU TERASA ASING

Deretan kisah kehidupan banyak berawal dari sini
Disaat Padangku masih kecil,
Dengan agama dan adat yang tak bisa dipisahkan
Mulai belajar dewasa, disaat Padangku menjelma
Menjadi sendi-sendi yang memperkuat kehidupan,
Mulai tumbuh, lalu berkembang dan menjadi kebanggaan

Padang…
Sitinurbaya yang kini menjadi Malinkundang
Ibu yang kini telah lari jauh dari anak-anaknya
Dan berubah menjadi suasana yang kini lain bagiku
Gadis minang yang tak kenal lagi dengan adatnya
Putra minang yang tak lagi menjalani tradisinya
Dan agama yang telah tertinggalkan

Mungkin kini Padangku memang sudah tua
Mulai pikun dan lupa akan kisah lamanya
Mungkin kini padangku telah menghilang
Menjadi kota yang tenggelam oleh modernisasinya

Padang…
Kota yang kini terasa asing bagiku

010911, 12:30 WIB, Padang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar